Kelompok A14

Terobosan Baru Pemanfaatan Susu Segar untuk Meningkatkan Nilai Jual sebagai Bahan Baku Tahu Susu

Jumat, 16 Mei 2014

KEDELAI

 Kedelai merupakan komoditas pangan yang terkenal sebagai bahan baku untuk tempe dan tahu. Selain itu, bungkil kedelai dapat dimanfaatkan untuk bahan pakan ternak. Oleh karena komoditas ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Indonesia, maka komoditas ini menjadi salah satu target dalam pencapaian swasembada pangan.

Tabel 2.5. Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kedelai

Ukuran kinerja produksi kedelai diukur dengan capaian produksi dengan target produksi yang telah ditetapkan dalam RKP tahun 2010-2012, yaitu masing- masing sebanyak 1,5 juta ton dan 1,6 juta ton. Berdasarkan data yang diperoleh dari BPS dan Kementerian Pertanian menunjukkan bahwa capaian produksi kedelai tahun 2010-2012 sebanyak 0,91 juta ton, 0,85 juta ton, dan 0,84 juta ton (Tabel 2.5). Artinya, selain terjadi penurunan produksi kedelai dari tahun 2010 ke 2011 dan 2012, juga hasil produksi tersebut tidak mampu memenuhi target yang ditelah ditetapkan dalam RKP. Salah satu penyebab terjadinya penurunan produksi kedelai adalah penurunan jumlah luas panen

Sumber: BPS dan Kementerian Pertanian, tahun 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar